New Season, New Player, New Hope?

Musim 2019/2020 akan dimulai kurang dari satu bulan lagi. Dimana Bigmatch langsung tersaji di game pertama ketika MU bertemu dengan Chelsea. Jadwal MU di bulan Agustus bisa dibilang cukup mudah, setelah bertemu Chelsea selanjutnya MU akan bertemu Wolves, Crystal Palace dan Southampton. Saat ini para pemain MU tengah berada di Australia untuk menjalani pertandingan pra musim dengan Perth Glory dan Leeds United. Dari daftar pemain yang dibawa oleh Ole pada tur pra musim ini ada banyak nama-nama pemain muda akademi yang dibawa, seperti Garner, Angel Gomes, Greenwood, dan Tahith Chong.

Pogba dan Lukaku pergi dari MU?

Saat bursa transfer sebagai Fans MU tentu sudah terbiasa dengan gosip-gosip pemain yang ramai di berita. Sampai saat ini sudah banyak nama yang diberitakan akan bergabung dan pergi dari MU. Dua pemain yang sudah resmi bergabung adalah Daniel James (Swansea City) dan Wan Bissaka (Crystal Palace). Dua pemain yang memang sedang dibutuhkan di dalam skuad MU saat ini khususnya Wan Bissaka yang berposisi sebagai bek kanan. Selama ini MU tidak memiliki bek kanan karena Young dan Valencia posisi aslinya adalah seorang Winger. MU memang memiliki masalah di lini belakang karena kurangnya bek yang mampu bermain konsisten di musim lalu. Di saat Liverpool punya Van Dijk, TAA, dan Robertson. Lalu City punya Laporte, Walker, dan Mendy. MU masih bergantung kepada Jones, Young dan Smalling. Pemain di era Sir Alex yang masih dipakai sampai saat ini. Selain kabar masuknya pemain ada rumor kuat yang beredar bahwa Pogba dan Lukaku akan hengkang dari MU. Pogba sendiri sudah mengatakan dalam sebuah wawancara bahwa ia ingin pergi dari MU. Pogba sebenarnya masih menjadi pemain penting di dalam tim. Musim lalu Pogba mempunyai kontribusi besar dalam lini serang MU. Namun dengan pernyataan Pogba yang sudah tidak betah di MU serta ada ketertarikan Juventus dan Real Madrid kepadanya mungkin saja Pogba akan benar-benar pergi musim ini. Sedangkan Lukaku dikabarkan sudah sepakat dengan Inter Milan untuk bergabung sebagai pemain pinjaman. Lukaku musim lalu memang mengalami performa yang tidak cukup baik dan sepertinya memang tidak masuk dalam projek Ole pada musim ini.

Liga Malam Jumat Lagi?

Musim ini MU tidak akan bermain di Liga Champions dan akan kembali ke kompetisi malam jumat Europa League. MU beberapa musim terakhir memang tidak terlalu diperhitungkan untuk jadi juara Liga Inggris, bahkan untuk masuk ke Liga Champions pun masih kesulitan. Dengan persaingan papan atas liga yang semakin keras MU memang harus benar-benar mendatangkan pemain-pemain baru yang mampu mengisi lubang pada musim lalu. Posisi DM, CB, dan Wing Kanan harusnya menjadi prioritas dalam bursa transfer ini. Melihat peta kekuatan tim saat ini memang target realistis untuk MU adalah mengamankan tiket Liga Champions untuk musim depan dan Juara di Liga Europa. Jika musim ini performa semakin menurun maka akan sulit untuk bisa mendapatkan pemain berkualitas.


Komentar